#DailyBlog Kunzea yang bisa melepas permen karet (7)
Suka terkagum-kagum sama tingkahnya Shibaa. Sejak lancar menulis dan membaca tingkahnya makin beragam. Seperti hari ini misalnya hari ini (7 Juli 2018) ibu ada kegiatan rutin kelas online setiap selasa jam 10:00 eh ini anak nimbrung. Tema kelas online Young Living ini tentang produk baru di bulan Juli.
"Kunzea bisa untuk melepaskan permen karet di pakaian kita..." Suara pengajar di video itu.
"Wah bu asiiik ibu beli ya nanti Kunzea nya terus aku pinjem" Serunya.
"Buat apa" tanya ibu penasaran.
"Bajuku ada yang kena permen karet kan, sayang bu kalau gak kepake, dan dikasih juga malu aku bu, coba pake kunzea jadi permen karetnyailang terus bajunya bisa dipakai lagi, hore! ibu beli ya bu, pake uang aku aja di celengan, uang aku banyak" cerocosnya kaya kereta api tut tutttt.
Ibu mengangguk dan langsung pergi ke virtual office memesan Kunzea untuk anak tersayang.